1. Sebagai sebuah
disiplin ilmu, fiqih memiliki objek kajian spesifik yang membedakannya dengan
ilmu-ilmu lain. Namun demikian sesungguhnya ilmu fiqih saling bersinggungan dan
saling berhubungan dengan ilmu-ilmu lain.
Pertanyaan:
Jelaskan hubungan antara ilmu fiqih dengan ilmu-ilmu lain semisal dengan ilmu
ushul fiqih, tafsir, hadits, ilmu kalam, ilmu akhlak, biologi, dan sebagainya!
2. Banyak orang
telah melakukan peribadatan formal secara baik, semisal mereka sudah melaksanakan
sholat wajib lima waktu, sudah menunaikan ibadah puasa dan sudah haji. Akan tetapi
perilaku sosialnya ternyata masih belum sesuai dengan nilai-nilai Islam. Misalnya
saja budaya korupsi, tidak disiplin, tidak jujur dan sebagainya yang menjadi perilaku
sebagian pemimpin-pemimpin muslim dalam berbagai tingkatan.
Pertanyaan
: di manakah letak kelemahan dalam proses pendidikan agama yang dipraktekkan di
masyarakat kita?
3. Dalam setiap
proses pembelajaran senantiasa ada tiga ranah yang hendak dicapai yaitu ranah
kognitif, psikomotorik, maupun ranah afektif.
Pertanyaan
: sebutkan 3 ranah tersebut dalam pembelajaran berwudhu. Jelaskan pula metode
pembelajaran apa saja yang efektif digunakan untuk pembelajaran tersebut agar
siswa atau peserta didik memiliki kompetensi yang diharapkan sesuai dengan tiga
ranah tersebut!
No comments:
Post a Comment